Transfer Antar Rekening Bank GRATIS Pakai DANA



Selamat siang gaes,, kali ini karena aku nulisnya siang hari makanya aku bilang selamat siang. btw, hari ini aku mau share pengalaman aku menggunakan aplikasi DANA mungkin kalian ada yang sudah fanilier dengan dompet digital ini atau mungkin juga ada yang belum pernah pakai. Naah kali ini aku mau share pengalamanku menggunakan DANA. 

Awalnya tuh gegara adikku bilang 'kalau punya uang disimpen di DANA aja' yaa aku mikirnya sih ya kali ga ada bedanya sama OVO cuma bedanya DANA nggak begitu banyak orang tahu. Tapi jauh sebelum itu aku sudah pakai DANA ini uda lama uda satu tahun lebih kayaknya, akunku sudah premium juga tapi di nomorku yang sudah hangus dan baru kemarin lalu aja aku urus pergantian nomor btw aku sudah cerita juga di blog, buat yang ingin baca klik disini aja >> KLIK

Buat yang gatau DANA pasti bertanya tanya kan,, ' DANA ' itu apa sih?

DANA adalah salah satu alat pembayaran digital yang bisa kalian akses melalui smartphone kalian. Sama halnya dengan OVO, GOPAY, Link Aja, dan sebagainya.. Dana memberikan berbagai macam transaksi elektronik melalui berbagai layanan yang tersedia. Misalnya seperti Saldo DANA, Transfer Bank, Kartu Kredit, dan juga Setor Tunai ke minimarket.

Sama halnya seperti dompet digital yang lainnya, DANA pun juga ada akun premiumnya untuk menikmati kelebihan fitur dari DANA. Akun premium DANA menurut sumbernya DANA.com ini, merupakan Akun yang telah terverifikasi melalui verifikasi biometrik dan identitas. <baca di web DANA.com bagian faq.>

Keuntungan dari penggunaan akun DANA premium ini sama apabila kita menggunakan akun dompet digital lainnya seperti TOP UP sampai dengan  juta, bebas kirim uang, tarik tunai, dan berbagai penawaran spesial lainnya. DANA sendiri sudah dapat Anda gunakan di ponsel yang berbasis IOS maupun Android. Tidak hanya itu saja, untuk menjadi akun premium DANA tidak lah sulit, Anda hanya membutuhkan KTP kemudian di foto, lalu verifikasi foto wajah, mengisi nomor identitas dengan benar, dan TARAAAAAA... Validasinya cukup cepat tidak sampai 10 menit sudah terverifikasi <ini kalau aku yaa>

Aplikasi DANA ini dikelola oleh PT Espay Debit Indonesia Koe dan resmi diluncurkan tahun 2018 lalu tepatnya 21 Maret 2018. Namun per tahun 2019 DANA telah mempunyai 10 juta pengguna dan jumlahnya terus bertambah tentunya setiap tahunnya. Per Januari 2019 saja DANA mencatat ada 3 juta transaksi keuangan per hari pada tahun lalu <2018>. DANA sendiri memboyong konsep Alipay dan saat ini berhasil menduduki nomor urut ke 3 setelah GOPAY dan OVO

-- pandangan ku sebagai pengguna DANA --

Salah satu yang aku suka dari fitur dompet digital adalah fasilitas free transfer nya adanya fasilitas ini memberikan kemudahan aku dalam bertransaksi secara finansial. Lalu menghubungkan dengan para pembeli tanpa takut harus mengeluarkan biaya administrasi perbankan apabila melakukan transfer antar bank sebanyak min 6.500/ transaksi biasanya. 

Saat ini gelar promosi free transfer 10x menggunakan OVO telah tiada, sekarang ada DANA sebagai pengganti layanan free transfer ini. Jadi sebagai nasabah, konsumen, atau pengguna dompet digital yang baik dan pemilik online shop tentunya aku membutuhkan dan memanfaatkan penggunaan aplikasi ini dengan baik.

Seorang temanku kemarin bertanya padaku ' bukankah ini cara transfernya sama seperti aku transfer ke SHOPEE ?? ' dan ku jawab ' YA '

Ceritanya temanku meminta tolong untuk membelikan sesuatu, biayanya cukup mahal, awalnya menggunakan uangku terlebih dahulu kemudian totalannya dia baru transfer, tapi dia menggunakan rekening dari bank BRI, sedangkan aku pengguna BCA , Mandiri, CIMB, dan Jenius. Tentunya akan menambah banyak biaya atau ada biaya admin apabila transfer ke beda BANK. Lalu aku menyarankan menggunakan DANA saja dan temanku cukup kaget dengan kemudian transaksi yang adaaa hehe.

Awalnya aku sendiri juga ragu sih, masa beneran ada free transfer, aku pikir hanya OVO saja, ternyata beneran gaess.. nih aku kasih screanshotnya ..



Dan sama seperti menggunakan aplikasi dompet digital lainnya, transaksinya real time, cepat, dan juga mudah donk.! Aman kok ;)) So,, kalian masih takutkah menggunakan aplikasi DANA? Aku nggak menyaranin untuk ganti yaa beralih dari OVO ke DANA, aku cuma membagikan pengalamanku menggunakan kemudahan transaksi di era saat ini dengan memanfaatkannya sebaik mungkin :D

Sekian dahulu postingan dari ku, , , ,

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Transfer Antar Rekening Bank GRATIS Pakai DANA"

Post a Comment

Harap Komentar Dengan Sopan dan Tidak Mengandung SARA atau SPAM
Untuk pasang Iklan contact stefanikristina@gmail.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel