Semangat Baru :)
Musim hujan mulai datang ke kota ku hampir setiap hari. Musim hujan mulai memberikan warna yang berbeda pada setiap lembaran yang ada dalam buku harian ku. Meski jarang aku luangkan waktu untuk menulis, namun musim hujan yang datang ini membawa kan suatu rasa damai dalam hati yang membuat ku selalu nyaman saat dia datang.
Bersama dengan musim hujan yang datang. kini aku mulai nyaman dengan semua perasaan yang ada saat lalu. Dahulu mungkin aku merasa semua yang aku jalani ini terlalu berat hingga sulit untuk aku bangkit dan berdiri dengan senyuman ku yang biasanya selalu hadir dalam setiap langkah ku. Namun kini aku mulai merasa terbiasa dan sudah merasa nyaman dengan segala hal yang baru ini.
Kini aku menemukan teman-teman yang baru . Aku menemukan kisah baru. Aku menemukan cerita baru. Aku menemukan orang-orang yang baru dan orang-orang yang kini menemani aku dalam setiap langkah ku dan yang mengukirkan segala cerita yang belum pernah aku bayangkan. Kini aku mengukir serta mewarnai setiap lembar yang ada bersama teman-teman baru ku dan dua orang yang baru juga serta seseorang dari masa lalu ku dan di tambah pula seseorang yang tidak aku kenali dan aku ketahui.
Meski semua masih baru dan seharusnya tidak seperti baru namun aku merasa baru, tapi akhirnya aku bisa keluar dari rasa tidak nyaman ku. akhirnya aku dapat mulai mencintai hal yang baru ini meski belum bisa aku lakukan semuanya dengan baik. Aku tahu untuk berpindah hati itu tidak lah mudah, namun aku harus dapat untuk mulai mencintai tempat ku saat ini. Tempat dimana aku mencari ilmu. Tempat dimana nantinya akan mencetak nama ku dalam sebuah lembar ijasah. Yah tempat yang dahulu aku benci karena tidak ingin hati untuk menerima semua ini namun kini menjadi tempat yang harus aku cintai.
Tapi meski aku telah mulai belajar untuk mencintai segala yang ada pada tempat ini, sungguh susah untuk melupakan hal yang ada pada masa lalu. Dan aku yakin mungkin aku tidak akan dapat untuk melupakan segala kenangan yang ada pada masa lalu. Terutama kenangan berasama beruang ku yang manis. Aku tahu meski tidak bisa untuk aku melangkah kembali bersama beruang ku yang manis, namun aku bersyukur meski hanya dapat menjadi bagaian penting pada masa lalu nya.
Sekarang aku mulai fokus untuk masa depan yang entah cerita apa lagi yang akan aku dapat kan nantinya. Namun aku aku bangga dengan segala yang ada . Aku juga bersyukur atas anugrah yang telah Tuham berikan. Apa pun yang akan terjadi nantinya, aku berusaha untuk tetap tersenyum meski angin dan kelembutan yang ada sekarang tak bersama ku melewati setiap liku-liku sungai yang aku lewati :).
0 Response to "Semangat Baru :)"
Post a Comment
Harap Komentar Dengan Sopan dan Tidak Mengandung SARA atau SPAM
Untuk pasang Iklan contact stefanikristina@gmail.com