Pembahasan Soal IPA Halaman 90-92 Semester 2 Kelas 7

Selamat malam, malam ini saya akan share untuk Pembahasan soal IPA buat kamu yang kelas 7 atau 1 SMP. Masih semangat bukan untuk belajar? Iya dong pastinya! Kan sekarang sudah mau naik ke kelas 8 atau 2 SMP! Harus semakin rajin buat belajar supaya pintar!

find me on instagram @nifafani


Oke yuk langsung saja mari kita bahas bersama.

Efek Rumah Kaca: Fakta Atau Fiksi?

Makhluk hidup memerlukan energi untuk kelangsungan hidupnya. Energi yang menopang kehidupan di bumi berasal dari matahari, yang memancarkan energi ke dalam ruang angkasa karena sangat panas. Sebagian kecil dari energi ini mencapai bumi. Atmosfer bumi bertindak sebagai selimut pelindung di atas permukaan planet kita, mencegah suhu yang bervariasi yang akan terdapat di dunia tanpa udara. Sebagian besar energi radiasi yang berasal dari matahari menembus atmosfer bumi.

Bumi menyerap sebagian energi ini dan sebagian dipantulkan kembali dari permukaan bumi. Sebagian dari pantulan energi ini diserap oleh atmosfer. Sebagai akibatnya, suhu rata-rata di atas permukaan bumi lebih tinggi daripada jika tidak ada atmosfer. Atmosfer bumi mempunyai efek yang sama dengan rumah kaca, sehingga muncul istilah efek rumah kaca. Efek rumah kaca menjadi lebih sering dibicarakan selama abad kedua puluh. Fakta menunjukkan bahwa suhu rata-rata atmosfer bumi telah naik. Dalam berbagai surat kabar dan majalah, kenaikan emisi karbondioksida seringkali disebut sebagai penyebab utama kenaikan suhu pada abad kedua puluh.

Seorang peserta didik bernama Azika tertarik akan hubungan yang mungkin antara suhu rata-rata atmosfer bumi dan emisi karbondioksida di bumi. Di perpustakaan ia menjumpai dua grafik berikut ini: Dari kedua grafik tersebut Azika menyimpulkan bahwa sudah pasti kenaikan suhu rata-rata dari atmosfer bumi disebabkan oleh kenaikan emisi karbon dioksida.

1. Hal apakah yang ditunjukkan oleh grafik yang mendukung kesimpulan Azika?

Jawab:

a) Mengacu pada peningkatan keduanya (secara rata-rata), baik suhu rata-rata maupun emisi karbon dioksida.
b) Ketika emisi naik, suhu naik.
c) Kedua grafik sama-sama naik.
d) Karena pada tahun 1910 kedua grafik itu mulai naik.
e) Suhu naik pada saat CO2 dikeluarkan.
f) Garis informasi pada kedua grafik naik bersama-sama.
g) Semuanya naik.
h) Semakin besar emisi CO2, semakin tinggi suhu.
i) Jumlah CO2 dan suhu rata-rata bumi adalah sebanding.
j) Mereka mempunyai bentuk serupa yang menunjukkan adanya hubungan.

2. Peserta didik lain, Jeni, tidak setuju dengan kesimpulan Azika. Ia membandingkan kedua grafik itu dan mengatakan bahwa beberapa bagian dari kedua grafik tersebut tidak mendukung kesimpulan Azika. Berikan sebuah contoh bagian grafik yang tidak mendukung kesimpulan Azika. Jelaskan jawabanmu.

Jawab:

a) Mengacu pada satu bagian tertentu dari kedua grafik yang kurvanya tidak sama-sama turun atau sama-sama naik dan memberikan penjelasan yang sesuai.
b) Sekitar tahun 1900-1910 CO2 naik, sedangkan suhu turun.
c) Tahun 1980-1983 karbon dioksida turun dan suhu naik.
d) Suhu pada tahun 1800-an agak sama tetapi grafik pertama terus naik.
e) Antara tahun 1950 dan 1980 suhu tidak naik tetapi CO2 naik.
f) Dari tahun 1940 hingga 1975 suhu tetap agak sama tetapi emisi karbon dioksida menunjukkan kenaikan tajam.
g) Pada tahun 1940 suhu jauh lebih tinggi daripada tahun 1920 dan emisi karbondioksidanya serupa.

3. Andre tetap bertahan pada kesimpulannya bahwa kenaikan suhu rata-rata atmosfer bumi disebabkan oleh peningkatan emisi karbondioksida. Tetapi Jeni berpendapat bahwa kesimpulan itu terlalu cepat. Ia mengatakan: “Sebelum menerima kesimpulan ini kita harus yakin bahwa faktor-faktor lain yang dapat memengaruhi efek rumah kaca tetap konstan.” Sebutkan satu faktor yang dimaksud oleh Jenis.

Jawab:

a) Memberikan suatu faktor yang berhubungan dengan energi/radiasi yang berasal dari matahari.
b) Matahari memanas dan mungkin posisi bumi berubah.
c) Energi dipantulkan kembali dari bumi. (Diasumsikan bahwa kata “bumi” peserta didik mengartikan “tanah”).
d) Memberikan satu faktor yang berhubungan dengan suatu unsur alami atau suatu zat yang mungkin dapat menjadi pencemar.
e) Uap air di udara.
f) Awan.
g) Peristiwa seperti letusan gunung api.
h) Pencemaran atmosfer (gas, bahan bakar).
i) Jumlah gas buangan.
j) Zat CFC.
k) Jumlah kendaraan bermotor.
l) Ozon (sebagai unsur udara).

4. Gas nitrogen oksida biasanya dihasilkan dari emisi kendaraan bermotor atau pabrik. Nitrogen oksida merupakan salah satu gas penghasil polusi

a) Apa yang akan terjadi dengan gas nitrogen oksida tersebut jika turun hujan?

Jawab:

Hujan bersifat asam

b) Tuliskan tiga pengaruh hujan tersebut bagi lingkungan?

Jawab:

1) Tumbuhan rusak/mati.
2) Berkurangnya air bersih atau air menjadi tercemar.
3) Hewan sakit/mati.

Perhatikan gambar berikut!

5. Sebuah pabrik terletak berdekatan dengan sungai yang mengalir melalui perumahan. Pabrik ini beroperasi setiap hari. Penduduk perumahan yang terletak di sebelah timur sungai sering mengalami permasalahan iritasi pada mata mereka sedangkan penduduk sebelah barat tidak mengalaminya. Jelaskan mengapa hal tersebut dapat terjadi!

Jawab:

Melihat arah bergeraknya asap pabrik, maka angin datang dari wilayah angin bertiup dari wilayah Barat atau Barat Daya atau Barat Laut, sehingga penduduk di daerah Barat tidak terkena asap pabrik tersebut.

6. Gambar di bawah ini memperlihatkan contoh saling ketergantungan yang terjadi pada organisme perairan. Sepanjang hari organismeorganisme tersebut memberi atau memanfaatkan (a) atau (b) seperti dalam gambar.

Berdasarkan gambar tersebut (a) dan (b) adalah mewakili?

Jawab:

a. Karbon dioksida
b. Oksigen

Perhatikan grafik di bawah ini dengan seksama :

7. Gambar di atas menunjukkan informasi mengenai konsentrasi oksigen terlarut, jumlah bakteri dan jumlah ikan pada suatu perairan sungai sepanjang 50 km yang terukur dari titik P yang merupakan lokasi hilir dari perairan sungai tersebut.

a) Pada jarak berapakah dari titik P di perairan sungai tersebut yang mengalami polusi?

Jawab: 20 km

b) Dengan mendasarkan pada ketiga grafik (oksigen, ikan, dan bakteri) tersebut di atas, deskripsikan efek dari polusi!

Jawab:

Polusi pada perairan sungai tersebut akan menurunkan oksigen terlarut, menurunkan jumlah ikan, dan meningkatkan jumlah bakteri

c) Perkirakan satu kemungkinan penyebab atau sumber dari polusi tersebut!

Jawab:

Limbah domestik/rumah tangga (dicirikan dengan meningkatnya jumlah bakteri dan menurunnya kandungan oksigen terlarut –

Sekian dahulu pembahasan dari saya kali ini. Mohon maaf bila ada salah kata maupun perbuatan.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Pembahasan Soal IPA Halaman 90-92 Semester 2 Kelas 7"

Post a Comment

Harap Komentar Dengan Sopan dan Tidak Mengandung SARA atau SPAM
Untuk pasang Iklan contact stefanikristina@gmail.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel