Makan Ikan Mubara Bakar di Pantai Pasir Putih Prigi





Postingan sebelumnya tentang Perjalanan ke Pantai Pasir Putih Prigi Trenggalek. Kali ini saya ingin berbagi apa yang aku makan sewaktu singgah di Pantai Pasir Putih Prigi ^^. Seperti yang sudah aku bahas sebelumnya, Pantai pertama yang aku singgahi adalah Pantai kedua, Pantai Prigi. Aku dan temanku, kami berdua motoran buat pergi kesana ^^. Karena berangat belum sempat sarapan dan juga habis melalui perjalanan yang mayan panjang, tentu perut laper donk! Akhirnya kami memutuskan untuk singgah di salah satu tempat makan.

(buat kalian yang mau baca tulisan tentang perjalanan ke Trenggalek bisa klik disini >> disini <<)

Setelah memilih - milih akhirnya kami memilih tempat makan yang lokasinya diujung, tulisannya sih Rumah Makan Kampung Nelayan ( Kalau ngak salah ingat yahh ). Selain tersedia beberapa menu ikan yang dapat kami nikmati, disana juga ada menu lain. Trus sudah ada toilet juga. Jadi nggak perlu lagi kita cari toilet umum dan bayar hehe. 

Adapun beberapa menu yang disajikan antara lain..

- Ikan Bakar/Goreng
- Udang Asam Manis / Udang Goreng
- Cumi Asam Manis / Cumi Goreng
- Kepiting Asam Manis
- Bakso
- Soto Ayam
- Mie Ayam
- Nasi Goreng
- Nasi Pecel

Menu / Minuman

- Es Degan Batok
- Es Degan Gelas
- Es Jeruk Manis
- Es Jeruk Nipis
- Es Subima
- Es Joshua
- Es Campur
- Es Teh


Keterangan dibawah menu juga ada tambahan...

Menerima Pesanan Hp 085 335 562 446

Buat nungguin ikannya disajikan nggak lama kok ^^. Sambil kami tinggal untuk ke Toilet lalu mengambil story sebentar di pantai, trus makanannya datang deh.. Namanya juga orang laper yah, liat makanan jadi... SERRRBUUUUUU!

hehe nggak deng, kami nggak seganas itu..

Nah ini ikannya. Maaf separuh baru inget kalau harusnya aku foto dari awal hehe, tapi mumpung inget jadi foto aja :D. Ikannya enak, sesuai saran ibunya juga.. Mending beli satu ikan nasinya dua dan makan bagi berdua. Kalau sendiri pasti nggak habis ikannya jadi mending satu bagi dua. Itu pun kemarin ikannya nggak habis kami makan berdua.

Porsi nasinya pas buatku yang waktu itu kelaperan. Trus bumbu masakan ikannya juga enak banget. Yang utama adalah, sambelnya rek. Sambelnya ueeenak pol dna nagih!. Kalau nggak inget perut sensitif dan bakalan mules ditengah jalan gitu, mungkin sudah aku makan aja sambelnya sampe abis. Sayang aku inget masih ada perjalanan lagi setelah ini, aku nggak mungkin donk habisin sambel, bisa-bisa mules ditengah jalan aku. nggak lucu.

Oh ya, Yang jual juga ramah banget lho. Sabar menghadapi kami yang susah memutuskan hendak makan apa, sabar juga saat kami numpang untuk mengisi daya ponsel. Pokoknya orangnya ramahhh banget. Dann dannn.. Yang bikin kaget... Harga ikannya muran bangetttt..

Masa kami makan berdua plus minum kami habis 65.000 ?? Okelah, kalian mungkin bakalan bilang karena ikannya hanya satu, bener sih. Tapi aku pernah makan di suatu tempat, ikannya itu 40.000 satu orang. Belum nasi belum minumnya dan karena makan berdua jadi 120.000.

Pokoknya ini buatku murah dan enak. Rasanya sesuai dengan lidahku. Aku suka ikan seperti yang di masak ibunya hehe.

Oh ya.. satu lagi, khas Trenggalek salah satunya adalah Ikan Asap. Jadi kalian bisa beli Ikan Asap ini di pinggir jalan saat menuju ke Pantai. Itu ada orang berjejer jualan Ikan Asap. Kalau kalian tanya harga, itu tergantung pandai-pandai kalian menawar aja.

Kemarin temanku beli ikan Asap 10.000 dapet 4. Mayan banget kan hehe ^^

Oke deh sekian dahulu postingan dari ku kali ini. Mohon maaf ya kalau ada salah kata misalnya.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Makan Ikan Mubara Bakar di Pantai Pasir Putih Prigi"

Post a Comment

Harap Komentar Dengan Sopan dan Tidak Mengandung SARA atau SPAM
Untuk pasang Iklan contact stefanikristina@gmail.com

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel